Beranda » Destinasi » Obelix Hills – Sunset Di Sudut Kota Jogja

Jogjatourholic.com – Obelix Hills. Sudah tak asing lagi jika Kota Jogja menjadi tujuan utama liburan paling favorit oleh banyak wisatawan dari berbagai daerah baik lokal sampai ke mancanegara. Karena di kota bekas kerajaan Mataram Islam ini memiliki banyak sekali kenangan yang tidak pernah bisa dilupakan khususnya bagi mereka yang pernah berkunjung kesana.

Konon katanya, jika kalian pernah berkunjung ke Jogja, pasti suatu saat akan kembali lagi. Kali ini Jogja Tour Holic ingin merekomendasikan tempat wisata kekinian yang cocok buat kamu para anak senja dan untuk menguji seberapa besar acrophobia yang kamu miliki. Tempat ini dikenal dengan nama Obelix Hill.

Berburu Sunset di Obelix Hills

Senja Obelix Hills

Gambar: obelixhills.com

Berlokasi di Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Obelix Hills merupakan perbukitan kapur yang terbentuk secara alami sejak dari jutaan tahun yang lalu. Daya tarik yang disuguhkan dari tempat ini adalah pemandangan alam yang indah. Dari Obelix Hill, kalian bisa menikmati pemandangan berupa perbukitan, persawahan hingga rumah-rumah penduduk.

Namun ada momen yang dimana sangat ditunggu-tunggu oleh para pengunjung dan wisatawan, yaitu momen dimana kalian bisa melihat sunset yang ditelan oleh cakrawala Kota Jogja sisi Barat. Sungguh romantis bukan? Apalagi jika kalian datang bersama orang terkasih, pasti akan menjadi momen yang romantis dalam hidup.

Tak hanya tentang sunset itu saja, Obelix Hill juga menyediakan banyak spot foto yang instagramable lho. Saat ini spot foto yang tersedia meliputi Three Mountains Tent, Eagle Nest, Skydeck, The Edge dan masih banyak lagi lainnya. Ada kemungkinan spot foto tersebut akan mengalami penambahan seiring berjalannya waktu. Kalian bisa lihat gambar-gambar dibawah ini.

Skydeck,

Gambar: obelixhills.com

Three Mountains Tent

Gambar: obelixhills.com

Eagle Nest

Gambar: obelixhills.com

Lokasi dan Harga Tiket

Seperti yang sudah disebutkan diatas, lokasi Obelix Hill berada di Kecamatan Prambanan atau lebih tepatnya di Dusun Klumprit 1 & 2, Wukirharjo, Prambanan, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Akses ke tempat ini sangat mudah hanya berjarak beberapa kilometer dari Candi Prambanan. Namun sekarang kalian tidak perlu repot lagi, Jogja Tour Holic sudah menyediakan paket wisata ke Obelix Hills dengan harga yang terjangkau. Untuk reservasi akomodasi dan harga, kalian bisa langsung hubungi kami disini.

Untuk harga tiketnya sendiri, sampai artikel ini diterbitkan masih dengan harga Rp 15.000 per orang. Harga yang cukup murah bukan. Apalagi kalian akan disuguhi pemandangan indah dan banyak spot foto menarik.

 

Share it !

Kontak Kami

Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.